POLRES GORONTALO
SELAMAT DATANG DI TRIBRATA NEWS POLRES GORONTALO

Tulisan Bergantian

Kamis, 20 Februari 2020

Binmas Polres Gorontalo Melaksanakan Kegiatan Penyuluhan Dan Sosialisasi Penerimaan Polri Di Madrasah Aliyah Negeri 1 Limboto.



Limboto - Satuan Binmas Polres Gorontalo, melaksanakan sosialisasi tentang kenakalan remaja dan penerimaan Polri Tahun 2020 di Madrasah Aliyah Negeri 1 Limboto, Kamis (20/02/2020).

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kaur Bin Ops Sat Binmas Iptu  Abdus Syafi A.Md bersama Personil satuan Binmas tersubut sekaligus memperkenalkan para siswa Dik Tuk Polri SPN Polda Gorontalo yang melaksanakan Latihan Kerja di Polres Gorontalo.

Iptu  Abdus Syafi A.Md, mengatakan bahwa sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan informasi tentang penerimaan polri dan agar para pelajar dengan mempersiapkan diri baik fisik maupun mental sejak jauh hari.



“Maksud dan tujuan kegiatan sosialisasi yang kami laksanakan ini tidak lain untuk menjaring animo dan minat masyarakat khususnya anak sekolah untuk menjadi anggota polri,” ucap Iptu Syafik.

Lebih Lanjut, dihadapan para pelajar, Iptu  Abdus Syafi memberikan pemahaman tentang bahaya kenakalan remaja,  jenis kenakalan remaja, faktor penyebab kenakalan remaja serta dampak negative yang ditimbulkan adanya kenakalan remaja.

KBO Binmas Juga menghimbau kepada para siswa untuk mematuhi aturan sekolah, focus dalam belajar dan tidak melakukan hal-hal yang mengarah ke pelanggaran Hukum.

“Saya menghimbau kepada anak murid untuk selalu mematuhi aturan sekolah, fokus belajar dan belajar, serta tidak melakukan hal-hal yang mengarah ke pelanggaran hukum” Himbau Iptu Syafi.


Penulis :           Desry
Editor  :           Lius
Publish :           Desry

0 komentar:

Posting Komentar