Limboto - Bhabinkamtibmas
Polsek Batudaa Pantai Brigadir Ronal Hinelo bersama-sama warga Dusun Pentadu
Timur dan aparat Desa Kayubulan Kec. Batudaa Pantai Kab Gorontalo melakukan
kegiatan kerja bakti, Jum’at (07/02/2020) Jam 07.00 wita.
Kegiatan yang
dilakukan dengan warga ini bertujuan untuk mencegah penyakit Demam Berdarah
(DBD) yaitu dengan cara membersihkan saluran-saluran air yang tergenang di selokan, mengumpulkan berbagai
jenis sampah yang berserakan dan membakarnya.
Selain itu, kerja
bakti ini dilakukan agar di wilayah desa Kayubulan khususnya di Dusun Pentadu
Timur tersebut lebih terlihat indah dan rapi.
Disela-sela kegiatan
tersebut Brigadir Ronal Hinelo juga menghimbau kepada warga untuk tidak
membuang sampah di sembarang tempat serta selalu memperhatikan kebersihan lingkungan
disekitar tempat tinggal.
“Dengan adanya
kegiatan ini, kiranya saudara sekalian untuk tetap menjaga lingkungan sekitar
tempat tinggal agar terlihat bersih, serta tidak membuang sampah di selokan
yang menyebabkan air tersumbat” himbau Brigadir Ronal.
Penulis : Desry
Editor : Lius
Publish : Desry
0 komentar:
Posting Komentar