POLRES GORONTALO
SELAMAT DATANG DI TRIBRATA NEWS POLRES GORONTALO

Tulisan Bergantian

Senin, 29 April 2019

SINERGITAS TNI-POLRI KAWAL KOTAK SUARA PEMILU 2019



limbotoresgorontalo.blogspot.com, Limboto – Petugas gabungan dari TNI-Polri mengawal pergeseran logistik kotak suara dari panitia pemilihan Kecamatan (PKK) menuju ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo dan Kab. Gorontalo Utara.

Dalam hal ini, Kapolres Gorontalo AKBP Dafcoriza, SIK, M.Sc bersama dandim 1304/Gorontalo Letkol Inf Alan Surya Lesmana turun langsung melakukan pengawalan kotak suara dari Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Telaga Biru menuju ke KPU Kab. Gorontalo sambil berboncengan menggunakan motor dinas yang diikuti oleh anggota dan petugas yang lainnya, Sabtu (27/04)

Adapun Pengawalan logistik kotak suara sebanyak 416 kotak suara dalam keadaan tersegel yang diterima dari PPK Kecamatan Telaga Biru menuju KPU Kabupataen Gorontalo tersebut menggunakan kendaraan truk.

Kapolres Gorontalo AKBP Dafcoriza, SIK, M.Sc menyampaiakan bahwa pengawalan yang dilakukan oleh TNI-Polri ini untuk memastikan kotak suara yang diterima dari PPK sampai dengan aman tanpa ada gangguan selama perjalanan menuju ke KPU Kab. Gorontalo.

“Sudah menjadi tanggung jawab kami TNI – POLRI untuk memastikan agar kotak suara dari PPK benar – benar sampai ke KPU Kabupaten Gorontalo dalam keadaan aman” ujar Kapolres Gorontalo.

Selain itu, Kapolres Gorontalo juga mengatakan kegiatan ini dilakukan secara bersama sama sebagai bentuk sinergitas TNI-POLRI dalam mensukseskan Pemilu tahun 2019 yang aman damai tertib dan lancar di wilayah hukum Polres Gorontalo.

“Sinergitas TNI – POLRI dalam melaksanakan pengamanan Pemilu dilakukan secara bersama – sama mulai dari pendistribusian logistik KPU ke TPS hingga kembali lagi ke KPU dan Pengamanan Proses Pemungutan suara di TPS hingga Pelaksanaan Rapat Pleno juga tak luput dari Pantauan kemanan dari TNI – POLRI” ujar Kapolres Gorontalo

Ditambahkannya, semoga dengan adanya pengawalan dari TNI-Polri, Kotak suara yang diterima dari Panitia Pengawalan Pemilihan Kecamatan (PPK) dapat tiba di KPU Kab. Gorontalo dalam kondisi lengkap dan aman tanpa ada kendala.




Penulis :           Desry
Publish :           L_Humas


0 komentar:

Posting Komentar