POLRES GORONTALO
SELAMAT DATANG DI TRIBRATA NEWS POLRES GORONTALO

Tulisan Bergantian

Minggu, 17 Juni 2018

KAPOLRES GORONTALO PIMPIN APEL PAGI PERTAMA SETELAH LEBARAN IDUL FITRI 1439 H



Limbotoresgorontalo.blogspot.co.id, Limboto – Kepala Kepolisian Resort Gorontalo Akbp Purwanto, SIK MH, Senin 18 Juni 2018 pukul 07.00 wita memimpin apel pagi pertama anggota dan PNS Polres Gorontalo setelah pelaksanaan libur bersama perayaan hari raya Idul Fitri 1439 H di lapangan Pesat Gatra Polres SGorontalo.

Dalam sambutannya Kapolres Gorontalo Akbp Purwanto, SIK MH mengucapkan terima kasih kepada anggota Polres Gorontalo yang telah hadir melaksanakan apel pagi setelah melaksanakan perayaan hari raya idul fitri serta bagi yang belum hadir agar Kasi propam agar mengecek keberadaannya.

Kapolres Gorontalo berharap kepada anggota Polres Gorontalo untuk lebih meningkatkan kinerja dan pengabdian dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat yang membutuhkan kehadiran anggota Polri di wilayah Kab. Gorontalo.

“Mari kita terapkan sikap disiplin pada diri kita masing masing sehingga bisa melaksanakan tugas tugas Polri dengan baik sesuai harapan masyarakat” ucap Kapolres Gorontalo
Dan tak lupa Kapolres Gorontalo Akbp Purwanto, SiK MH mengucapkan terimakasih kepada anggota yang telah melaksanakan pengamanan hari raya idul fitri 1439 H, sehingga umat muslim di Kab. Gorontalo dapat dengan nyaman dan lancar dalam merayakan.

“Pengamanan yang kita lakukan tersebut selain merupakan kewajiban sebagai anggota Polri juga merupakan kegiatan kemanusiaan yang mulia dikarenakan memberikan pelayanan kepada masyarakat dalam menjalankan ibadah” tambahnya.

Di akhir arahannya, Kapolres Gorontalo mengucapkan selamat hari raya idul fitri 1439 H  mohon maaf lahir dan bathin dan di lanjutkan berjabat tangan saling memafkan dengan anggota baik perwira , bintara maupun PNS yang mengikuti apel pagi di lapangan Pesat Gatra.



Penulis     :    Desry
Publish       :     L_Humas

0 komentar:

Posting Komentar