POLRES GORONTALO
SELAMAT DATANG DI TRIBRATA NEWS POLRES GORONTALO

Tulisan Bergantian

Senin, 25 Juni 2018

SELAMA MASA TENANG, POLRES GORONTALO LAKUKAN PATROLI KAMTIBMAS.




Limbotoresgorontalo.blogspot.co.id, Limboto - Memasuki masa tenang Pilkada Kab. Gorontalo Utara Tahun 2018, Kepolisian Resor Gorontalo serta gabungan Sabhara Polda Gorontalo dan Brimob polda Gorontalo bersinergi melaksanakan patroli untuk menciptakan situasi dan kondisi yang aman di wilayah Kabupaten Gorontalo Utara.

Tahapan masa tenang yang berlangsung selama 3 hari yaitu mulai tanggal 24 hingga 26 Juni 2018, akan diisi dengan patroli Kamtibmas diwilayah Kabupaten Gorontalo Utara, Ucap Kapolres Gorontalo AKBP Purwanto usai kegiatan Pergeseran Pasukan pada senin (25/06).

Selain itu, Kapolres Gorontalo AKBP Purwanto, SIK, MH menyampaikan Patroli ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta untuk antisipasi gangguan kamtibmas serta mencegah adanya pelanggaran dan kecurangan Pilkda diwilayah Kab. Gorontalo Utara.

“Patroli ini kami laksanakan karena sudah merupakan salah satu kewajiban kami untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta untuk antisipasi gangguan dan menciptakan Kamtibmas diwilayah Kab. Gorontalo Utara yang aman dan kondusif saat masa tenang dan menjelang Pencoblosan tanggal 27 juni nanti,” kata Kapolres Gorontalo .

Kapolres juga menambahkan bahwa selain mengunjungi tempat-tempat yang menjadi berkumpulnya warga, obyek vital yang berada di wilayah gorontalo utara utamanya kantor-kantor yang berkaitan dengan penyeleggaran Pilkada. Dimana kegiatan ini besifat preventif dan preemtif.

“Selama masa tenang, kita akan mengoptimalkan kegiatan kepolisian yang bersifat preventif dan preemtif seperti patroli gabungan ditempat-tempat menjadi pusat perhatian masyarakat, sambang serta kegiatan deteksi dini dari unsur intelijen,” Tambah Kapolres.

Dengan adanya patroli ini, kapolres berharap mampu meningkatkan keamanan wilayah menjelang maupun selama pelaksanaan Pilkada Serentak tahun 2018  serta  untuk mensukseskan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2018 di wilayah Kab. Gorontalo Utara dapat terwujud.”Pungkas Kapolres.


Penulis       :     Desry

Publish      :     L_Humas

0 komentar:

Posting Komentar