POLRES GORONTALO
SELAMAT DATANG DI TRIBRATA NEWS POLRES GORONTALO

Tulisan Bergantian

Kamis, 16 Mei 2019

BAGI TAKJIL DAN BUKA PUASA BERSAMA KELUARGA BESAR SAT INTELKAM POLRES GORONTALO



Limbotoresgorontalo.blogspot.com, Limboto – Keluarga besar Satuan Intel (Sat Intelkam) Polres Gorontalo dan jajaran menggelar buka puasa bersama keluarga beserta Para pejabat utama Polres Gorontalo bertempat di rumah makan Saung Telaga Kec. Telaga Biru Kab. Gorontalo, Kamis (17/05/19).

Adapun yang hadir dalam buka puasa bersama yaitu Wakapolres Gorontalo Kompol Satria Hadita, S.IP, Kabag Sumda Polres Gorontalo AKP Daryono Abunsir, SH, Kabagren Polres Gorontalo AKP Wahyu Wahono, SH, Kasat Reskrim Polres Gorontalo AKP Kukuh Islami, SIK, Iptu Yudi Setiawan selaku Spripim Polda Gorontalo, Ipda Irfan Tandako selaku Paurbin Ops Polres Gorontalo, Ps. Kasi Humas Polres Gorontalo Bripka Lius Umar, SH dan Bhayangkati Sat intelkam Polres Gorontalo beserta para undangan sekitar 120 orang.

Dalam hal ini,  Kasat Intelkam Polres Gorontalo AKP Rolly Pombaile, SE menyampaikan bahwa, kegiatan buka puasa bersama ini dimanfaatkan sebagai ajang silaturahmi secara langsung, guna mempererat tali persaudaraan sesama anggota polri dan lainnya.


“Buka puasa bersama ini bertujuan agar tetap menjaga kesatuan dan persatuan serta tali sailaturrahmi sesama anggota baik dalam dinas maupun dalam kehidupan sehari-hari,” Kata Kasat Intelkam Polres Gorontalo.

Kegiatan ini juga selain buka puasa bersama, Sat Intelkam Polres Gorontalo bersama Bhayangkari juga mengadakan pembagian takjil pada pukul 16.00 wita kepada para pengendara yang melewati jalan Ahmad A. Wahab tepatnya di depan rumah makan Saung Telaga.

Paling akhir, AKP Rolly Pombaile, SE mengatakan kegiatan bagi takjil ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap warga masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa.

“Bagi takjil sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat  yang menjalankan ibadah puasa” ucap Kasat Intelkam.



Penulis :           Desry
Publish :           L_Humas


0 komentar:

Posting Komentar