POLRES GORONTALO
SELAMAT DATANG DI TRIBRATA NEWS POLRES GORONTALO

Tulisan Bergantian

Selasa, 07 Mei 2019

PENGUMUMAN HASIL UJIAN NASIONAL TINGKAT SMA, SAMAPTA POLRES GORONTALO LAKUKAN PENGAMANAN



Limbotoresgorontalo.blogspot.com, Limboto – Guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan terkait berlangsungnya pelaksanaan pengumuman hasil Ujian Nasional Tingkat SMA sederajat yang dilangsungkan secara serentak kemarin, Selasa (07/05/19) di Wilayah hukum Polres Gorontalo pada khususnya.

Terkait dengan hal tersebut Satuan Sabhara Polres Gorontalo melaksakan pengamanan sekaligus melaksanakan patroli mobile ke tempat tempat berkumpulnya para siswa siswi SMA yang merayakan hasil kelulusan ujian nasional salah satunya bertempat di taman budaya menara limboto.

Aipda Sidik Husain yang memimpin kegiatan patroli mobile menjelaskan bahwa kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk antisipasi jika sewaktu-waktu ada konvoi kelulusan menggunakan kendaraan bermotor yang ugal ugalan karena hanya akan mengganggu ketertiban pengguna jalan lain juga dapat menyebabkan keresahan masyarakat yang mengacu kepada kecelakaan.


Disamping melaksanakan pengaman dan patroli mobile,  Satsabhara Polres Gorontalo juga memberikan himbauan kamtibmas kepada para pelajar agar untuk tidak berlebihan dalam merayakan kelulusannya, tidak kebut–kebutan di jalan raya, berboncengan lebih dari satu orang dan mematuhi peraturan lalu lintas.

“Lebih baik hasil kelulusan di rayakan dengan syukuran bersama keluarga bukan malah melakukan hal-hal yang tidak bermanfaat”. Tutur salah satu personil sabhara kepada para siswa

Selain itu, Aipda Sidik Husain juga mengatakan bahwa kegiatan Konvoi sepeda motor sempat dilakukan oleh para siswa namun dapat di antisipasi oleh satuan sabhara Polres Gorontalo dengan menghentikan aksi tersebut, kegiatan tersebut disambut baik oleh para siswa dan membubarkan diri yang diakhiri dengan foto bersama.

Selama pelaksanaan kegiatan pengumuman hasil kelulusan Ujian Nasional diwilayah hukum Polres Gorontalo secara umum berlangsung aman dan kondusif.



Penulis :           Desry

Publish :           L_Humas


0 komentar:

Posting Komentar