POLRES GORONTALO
SELAMAT DATANG DI TRIBRATA NEWS POLRES GORONTALO

Tulisan Bergantian

Selasa, 15 Mei 2018

BHABINKAMTIBMAS POLSEK TELAGA BIRU MELAKSANAKAN KUNJUNGAN KE RUMAH WARGA



Limbotoresgorontalo.blogspot.co.id, Limboto –Bhabinkamtibmas Polsek Telaga Biru Polres Gorontalo Brigadir Rais melaksanakan kunjungan ke salah satu rumah warga binaan di Desa Dumati Kec. Telaga Biru Kab. Gorontalo guna mendekatkan diri dengan warga masyarakat desa binaan, Selasa (15/05).

Kegiatan kunjungan ke warga masyarakat merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan anggota Kepolisian khususnya Bhabinkamtibmas jajaran Polsek Telaga Biru Polres Gorontalo untuk menyerap informasi secara langsung yang berkembang di lingkungan masyarakat yang kiranya dapat menimbulkan gangguan Kamtibmas serta untuk menarik simpati warga binaan agar Polri makin dekat dan dicintai masyarakat.

Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan pesan Kamtibmas dan mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan tempat tinggalnya serta hindari Narkoba dan miras yang dapat merugikan diri sendri maupun keluarga.

Selain itu Bhabinkamtibmas juga menghimbau agar selalu waspda terhadap pendatang yang tidak jelas identitasnya dan turut mengawasi aktifitasnya serta terhadap ancaman teroris yang sedang marak untuk melancarkan aksi kejinya terhadap sesame manusia.

“jika menemukan hal hal yang mencurigakan yang kiranya menimbulkan gangguan Kamtibmas segera melaporkan ke aparat desa terdekat atau bisa langsung menghubungi saya selaku Bhabinkamtibmas di Desa Dumati guna penanganan lebih lanjut” Kata Bhabinkamtibmas Brigadir Rais

Kunjungan Bhabinkamtibmas tersebut di sambut baik oleh warga masyarakat yang di kunjungi dan mengucapkan terimakasih karena sudah memberikan himbauan-himbauan positif demi keamanan serta kenyamanan warga masyarakat.



Penulis     :    Desry
Publish       :     L_Humas

0 komentar:

Posting Komentar