POLRES GORONTALO
SELAMAT DATANG DI TRIBRATA NEWS POLRES GORONTALO

Tulisan Bergantian

Senin, 21 Mei 2018

SAMBANG DESA WUJUDKAN KEBERSAMAAN UNTUK CIPTAKAN KAMTIBMAS



Limbotoresgorontalo.blogspot.co.id, Limboto –Dalam rangka mewujidkan kebersamaan di dalam menjaga kondusifitas Kamtibmas serta untuk lebih mengetahui situasi dan kondisi di desa binaan, para Bhabinkamtibmas rutin melakukan sambang sekaligus memberikan himbauan dan pesan pesan Kamtibmas tentang situasi yang sedang berkembang dilingkungan masyarakat.

Pada hari Senin tanggal 21 Mei 2018 sekitas pukul 21.30 wita, Bhabinkamtibmas Polsek Tolinggula Polres Gorontalo Bripda Muhammad Rizky Fathoni melaksanakan sambang di Dusun Buade Desa Didingga Kecamatan Biau Kabupaten Gorontalo Utara.

Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan pesan Kamtibmas kepada warga agar saling menjaga kerukunan umat beragama dan bertetangga dan tetap waspada terhadap masuknya paham Radikalisme Intoleransi dan Anti Pancasila.

Selain itu, Bhabinkamtibmas juga mengajak masyarakat bersama sama peduli dalam hal menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing masing serta untuk lebih mewaspadai setiap orang asing yang masuk kewilayah Desa Didingga Kecamatan Biau Kab. Gorontalo Utara.

“Dengan adanya kewaspadaan dan kepedulian dari seluruh warga masyarakat yang ada di wilayah Desa Didingga akan dapat mencegah segala macam bentuk gangguan Kamtibmas secara dini” ucap Bripda Muhammad Rizky Fathoni.

Tak lupa Bhabinkamtibmas berpesan kepada warga untuk selalu melaporkan setiap permasalahan atau tindak pidana yang terjadi di Desa Didingga Kecamatan Biau agar segera di tindak lanjuti sehingga tidak ada yang main hakim sendri.

Kapolsek Tolinggula Ipda Irwan di tempat terpisah mengatakan bahwasanya kegiatan sambang yang dilakukan rutin oleh para Bhabinkamtibams Polsek Tolinggula untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban serta menjaga kondusifitas kamtibmas di wilayah hukum Polsek Tolinggula Polres Gorontalo.


Penulis      :     Desry
Publish       :     L_Humas

0 komentar:

Posting Komentar