POLRES GORONTALO
SELAMAT DATANG DI TRIBRATA NEWS POLRES GORONTALO

Tulisan Bergantian

Senin, 05 Maret 2018

SAMBANG KE SEKOLAH, BHABINKAMTIBMAS SAMPAIKAN PESAN-PESAN KAMTIBMAS



Limbotoresgorontalo.blogspot.co.id, Limboto – Salah satu upaya yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas untuk terus menjalin kemitraan yang baik dengan pihak sekolah melaksanakan sambang dengan mendatangi sekolah MTS no.3 Telaga Biru  di Desa Timuato Dusun II Kec.Telaga Biru, pada Senin (05/03).

Adapun tujuan dari kegiatan Bhabinkamtibmas sambang ke sekolah MTS no 3 Telaga Biru tersebut untuk mnjalin kemitraan dan mendekatkan diri dengan dunia pendidikan yang ad di wilayah desa binaan sekaligus melaksanakan koordinasi serta menyampaikan pesan kamtibmas.

Pada kesempatan tersebut Bripka Djafar A. Hida menyampaikan pesan kamtibmas kepada slah satu guru di sekolah MTS no 3 Telaga Biru agar bisa di teruskan kepada bapak dan ibu guru pengajar yang lainnya utk terus melakukan pengawasan dan pemantauan terhadap kegiatan siswa- siswinya di saat jam istirahat di lingkungan sekolah agar jangan sampai terjadi buli di antara para siswa-siswinya karena bapak dan ibu guru tentu lebh mengetahui karkter para siswa- siswinya .

Selain itu, Bhabinkamtibmas menghimbau agar tidak mudah terpengaruh dengan adanya isu yang memecah belah NKRI, memberikan pendidikan agama pada anak-anak karna akhir-akhir ini banyak kejadian tentang kenakalan remaja yaitu panah wayer serta senantiasa mendekatkan diri pada Allah SWT semoga bisa terhindar dari kejahatan yang lainnya.

Bhabinkamtibmas juga berpesan kepada guru agar mencegah peredaran narkoba dan obat-obat  terlarang dan kenalan remaja lainnya yang sering terjadi di kalangan anak sekolah dan mengajak menolak paham radikalisme serta apabila mengetahui kejadian tindak pidana lainnya agar melaporkan ke Bhabinkamtibmas.



Penulis    :     D e s r y

Publis       :     (L_Humas)

0 komentar:

Posting Komentar