Limbotoresgorontalo.blogspot.co.id,
Limboto – Dengan
padatnya aktifitas di depan sekolah pada pagi hari baik untuk para siswa-siswi
yang berjalan kaki, menyebrang jalan dan untuk kendaraan para orang tua yang
mengantarkan anaknya ke Sekolah serta para pengguna jalan lainnya.
Sehingga
Bhabinkamtibmas Desa Binajaya Polsek Tolangohula Polres Gorontalo Bripda Nasir
K. Mahmud melaksanakan kegiatan Strong Point pagi didepan SMP Mohamadiyah
Tolangohula Kab Gorontalo, Senin (04/02).
Bhabinkamtibmas
menjelaskan bawha kegiatan strong point pagi ini rutin setiap harinya
dilaksanakan yang meliputi pengaturan arus lalu lintas hingga menyeberangkan
anak-anak sekolah, hal ini dikandung maksud untuk mengurangi kerawanan
kemacetan di pagi hari dan mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas.
Kegiatan
ini mendapat respon baik dari warga sekitar karena dengan adanya kegiatan ini anak
anak sekolah yang ingin menyebrang jadi aman dan orang tua pun yang mengantar
anaknya jadi merasa aman karena adanya kehadiran Polisi.
Penulis : Desry
Publish : L_Humas
0 komentar:
Posting Komentar