POLRES GORONTALO
SELAMAT DATANG DI TRIBRATA NEWS POLRES GORONTALO

Tulisan Bergantian

Kamis, 15 Februari 2018

AIPDA MUKTI TAPULU HADIRI KUNJUNGAN PERDANA CAMAT TILANGO DI DESA TENGGELA.


limbotoresgorontalo.blogspot.co.id, Limboto – Aipda Mukti Tapulu Anggota Bhabinkamtibmas Desa Tenggela menghadiri kunjungan kerja perdana camat Tilango Ibu Ir. Selvi Neu ke Desa Tenggela yang bertempat di Rumah Kepala Desa Tenggela, rabu (14/02) jam 16.00 wita.

Kegiatan tersebut di hadiri oleh sekcam Tilango Bapak Roni, Kades Tenggela, Ketua LPM Syarif Katili, Ibu PKK desa Tenggela, pemangku adat Desa Tenggela, Bidan Desa Tenggela IBu Maqdalena Takumansang  serta tokoh masyarakat, tokoh pemuda juga tokoh agama.

Kunjungan camat tilango tersebut disambut dengan adat Mopotilolo, oleh pemerintah desa Tenggela. Dengan maksud sebagai bentuk pengakuan masyarakat khususnya didesa tenggela terhadap pemimpin baru yang ada di kecamatan.

Dalam kesempatan tersebut, Aipda Mukti menyampaikan ucapan Selamat Datang Kepada Camat Tilango yang baru yakni Ibu Ir Selvi Neu di Desa Tenggela.

“saya selaku petugas Bhabinkamtibmas di desa Tenggela menyampaikan ucapan selamat datang kepada Ibu Camat yang telah berkunjung ke Desa Tenggela” Ucap Aipda Mukti.

Disamping iti, Aipda Mukti juga berhap adanya sinergitas kemitraan dan kerjasama antara petugas bhabinkamtibmas yang berada di Kec. Tilango Khususnya di Desa Tenggela dengan pemerintah Kecamatan Tilango Khususnya dalam hal Kamtibmas.

“melalui kesempatan ini pula, Saya berharap adanya sinergitas dan kerjasama antara petugas bhabinkamtibmas yang berada di Kec. Tilango Khususnya Bhabin di Desa Tenggela dengan pemerintah kecamatan Tilango Khususnya dalam hal pemerliharaan Kamtibmas” harap Aipda Mukti.
  



Penulis    :     D e s r y

Publis    :               (L_Humas)

0 komentar:

Posting Komentar