POLRES GORONTALO
SELAMAT DATANG DI TRIBRATA NEWS POLRES GORONTALO

Tulisan Bergantian

Senin, 26 Februari 2018

HADIRI RAPAT PPKBD, BRIPKA MOH. LAHABU HIMBAU KEPADA WARGANYA UNTUK WASPADA TERHADAP AKSI PENCURIAN.




limbotoresgorontalo.blogspot.co.id, Limboto – Hadiri rapat Pembina Pembantu Keluarga Berencana Desa (PPKBD) pada selasa (27/02) jam 09.30 wita, Bripka Moh. Lahabu menghimbau kepada warganya untuk waspada terhadap aksi pencurian yang akhir-akhir ini marak terjadi di wilayah hukum polsek telaga.

Adapun hadir dalam kegiatan tersebut yaitu ibu Sakina Jibran Kepala (PPKBD) Kecamatan, Ibu Minarsi Djailani Kepala (PPKBD) Desa Luwoo, Ibu Dewi Abdilah, Spd Mpd (Sekdes) Luwoo, Bripka Mohamad Lahabu (Bhabinkamtibmas) Desa Luwoo serta Para Undangan yang sebagian besar masyarakat desa Luwoo.

Dalam kesempatan tersebut, Bripka Lahabu selaku anggota bhabinkamtibmas Desa Luwoo meyampaikan pesan-pesan kamtibmas berupa himbauan kepada para peserta bahwa akhir-akhir ini diwilayah hukum mapolsek telaga marak akan kejadian pencurian khususnya terhadap rumah yang ditinggal pemiliknya.

Dalam mengantisipasi hal itu, Bripka Lahabu meminta kepada warganya ketika meninggalkan rumah pada saat bepergian agar menyimpan barang-barang berharga ditempat yang lebih aman, mengunci jendela, pintu serta memastikan semuanya dalam keadaan aman sebelum meninggalkan rumah.

Disamping itu, Bripka Lahabu menyampaikan bila ada orang-orang yang dicurigai, kiranya segera melaporkan kepada petugas Bhabinkamtibmas atau kepada aparat Desa terdekat untuk ditindak lanjuti sebagai upaya pencegahan Kamtibmas.





Penulis    :     D e s r y

Publis       :     (L_Humas)

0 komentar:

Posting Komentar