POLRES GORONTALO
SELAMAT DATANG DI TRIBRATA NEWS POLRES GORONTALO

Tulisan Bergantian

Kamis, 01 Februari 2018

BENTUK LATIHAN KESIAPAN SABHARA POLRES GORONTALO DALAM PENGAMANAN PILKADA GORUT 2018.




limbotoresgorontalo.blogspot.co.id, Limboto – Salah satu kesiapan yang dilakukan oleh Satuan Sabhara Polres Gorontalo dalam melaksanakan pengamanan setiap pentahapan Pilkada Kab. Gorontalo Utara tahun 2018 yakni dengan melakukan latihan fisik dan kegiatan latihan dalmas, Jum’at (02/02) jam 07.30 wita.

Kegiatan ini berlangsung di lapangan tenis polres gorontalo dengan diikuti oleh Anggota Sabhara serta Pers gabungan Polsek jajaran polres gorontalo yang tergabung dalam kerangka dalmas Polres Gorontalo, yang dipantau langsung oleh Kabag Ops Kompol Sugianto Mukadji, SH, Kasat Sabhara AKP Usman dan KBO Sabhara Ipda Djafar Malabar.

Latihan fisik serta pemantapan dalmas awal maupun dalmas lanjut ini, dipandu langsung oleh Bripka Agus Susanto Palantu, SH, dengan anggota yang mengikuti latihan sebanyak 35 personil.


“kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan setiap personil dalmas dalam menghadapi dan mengantisipasi setiap hal-hal yang tidak diinginkan selama pelaksanaan pilkada kab. Gorontalo utara khususnya dalam hal penanggulangan massa” Ungkap AKP Usman disela-sela kegiatan.

AKP Usman juga mengatakan bahwa materi yang saat ini dilaksanakan adalah macam-macam bentuk formasi mulai dari formasi berbanjar, formasi berbanjar tiga serta formasi bersaf siaga menggunakan tali.

Sementara itu Kapolres Gorontalo AKBP Purwanto, SIK, MH melalui Kabag Ops Polres Gorontalo Kompol Sugianto Mukadji, SH yang memantau langsung kegiatan tersebut menyampaikan bahwa latihan ini merupakan salah satu bentuk kesiapan Polres Gorontalo dalam mengawal dan mengamankan setiap tahapan Pilkada yang berlangsung di Kab. Gorontalo Utara khususnya dalam hal pengendalian massa.


“selain memantapkan kemampuan setiap personil sabhara, diharapkan latihan ini juga bisa lebih meningkatkan ketangkasan setiap personil bilamana dibutuhkan dalam keadaan mendesak untuk menghadapi situasi yang urgen” harap Kabag Ops.

Kabag Ops juga menginformasikan bahwa untuk pilkada Kab. Gorontalo Utara, dalam waktu dekat ini akan memasuki tahapan penetapan dan pengundian nomor urut pasangan calon yang akan dilaksanakan pada tanggal 12 dan 13 Februari 2018.

Dengan semakin padatnya kegiatan kedepan ini, Kabag Ops mengharapakan kepada personil khususnya Sabhara yang melaksanakan latihan pada saat ini, untuk menjaga stamina guna menunjang pelaksanaan tugas dilapangan.

“saya berharap kepada anggota untuk menjaga stamina agar tetap fit mengingat bahwa kegiatan kedepan dalam hal mengamankan pilkada Kab. Gorontalo utara tahun 2018 sangat padat” pungkas Kabag Ops.


Penulis    :     D e s r y

Publis       :     (L_Humas)

0 komentar:

Posting Komentar