POLRES GORONTALO
SELAMAT DATANG DI TRIBRATA NEWS POLRES GORONTALO

Tulisan Bergantian

Minggu, 18 Februari 2018

POLRES GORONTALO SUKSES AMANKAN RANGKAIAN KEGIATAN DEKLARASI KAMPANYE DAMAI.




limbotoresgorontalo.blogspot.co.id, Limboto – Kepolisian Resor Gorontalo sukses amankan seluruh rangkaian kegiatan Deklarasi Kampanye damai Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Gorontalo Utara tahun 2018 yang digelar oleh Pihak KPUD pada minggu (18/02).

Sekitar 200 personil gabungan fungsi yang berada di polres serta polsek jajaran polres gorontalo mengamankan seluruh rangkaian kegiatan deklarasi kampanye damai ini yang dimulai dari kirab/karnaval dengan start di jalan by pass belakang kantor bupati gorontalo utara, hingga deklarasi kampanye damai yang dilaksanakan di lapangan desa poso kec. Kwandang kab. Gorontalo utara.
Kegiatan yang dimulai dari jam 07.30 wita hingga berkahir jam 11.00 wita secara keseluruhan berjalan tertib, aman dan lancar.

Hal ini diutarakan oleh Kapolres Gorontalo AKBP Purwanto, SIK, MH dalam apel konsolidasi pengamanan yang diikuti oleh Waka Polres Gorontalo Kompol Roberto A. Uda, SIK, MH, para Kabag, Kasat, Kapolsek, Perwira seluruh personil yang telibat dalam pengamanan tersebut.


“secara keseluruhan, rangkaian kegiatan pengamanan Deklarasi kampanye damai pilkada kab. Gorontalo utara tahun 2018 berjalan aman, tertib dan lancar” tutur Kapolres Gorontalo.

Selain itu, Kapolres juga menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh anggota polres gorontalo lebih khusus yang terlibat dalam pengamanan ini.

“Melalui kesempatan ini, saya menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh anggota yang terlibat dalam pengamanan ini, berkat komunikasi dan koordinasi antar fungsi sehingga seluruh rangkaian kegiatan yang kita amanakan ini berjalan aman dan lancar” tutur Kapolres.

Kapolres juga mengingatkan kepada anggotanya untuk tetap menjaga stamina serta selalu diberikan perlindungan oleh Allah SWT tuhan semesta alam kepada kita semua dalam mengamankan setiap kegiatan pengamanan pentahapan piilkada kab. Gorontalo utara tahun 2018.

“saya pun mengingatkan kepada rekan-rekan agar selalu menjaga stamina serta semoga kita semua selalu dalam lindungan  Allah SWT dalam setiap melaksanakan tugas” pungkas Kapolres.



Penulis    :     D e s r y
Publis       :     (L_Humas)

0 komentar:

Posting Komentar