limbotoresgorontalo.blogspot.co.id, Limboto – Terobosan
kreatif Program “GERLING AMBEHATI” oleh Aipda Mukti Tapulu Anggota
Bhabinkamtibmas Polsek Telaga Polres Gorontalo yang bersinergi dengan program
pemerintah Desa Tenggela Kec. Tilango Kab. Gorontalo.
Program tersebut adalah program
Gerakan Lingkungan yang aman, bersih, sehat dan indah yang merupakan bentuk kepedulian seorang Aipda
Mukti terhadap warga binaannya di desa tenggela kec. Tilango Kab. Gorontalo.
Hal ini
berangkat dari pemikiran Aipda Mukti tentang adanya Program kerja
Bhabinkamtibmas dalam mendukung program Pemerintah Desa Tenggela dengan Mengangkat
Potensi Desa Tenggela menjadi Desa Pilot Projek dengan melalui program “GERLING
AMBEHATI” baik di tingkat Daerah maupun Nasional, Mendukung isu Program Desa
Aman, Desa Bersih, Desa Sehat dan indah menjadi program unggulan Desa
Tenggela dalam membangun masyarakat yang
aman dan sehat, serta mendukung program Kesehatan "membangun masyarakat
sehat ibu dan bayi selamat" yang di polopori oleh Bidan Desa Teggela agar
menjadi program tingkat daerah tetapi menjadi program Nasional.
Program ini
juga merupakan tindak lanjut dari program awal yang sudah dijalankan oleh Aipda
Mukti yakni " Bersih-bersih Kampung”.
adapun
program “GERLING AMBEHATI” adalah sebuah gerakan secara menyeluruh dan nyata
yang akan berdampak luas bagi masyarakat khususnya warga desa Tenggela, dimana
yang menjadi Penggerak program ini adalah seluruh pemerintah Desa, BPBD, LPM, Bhabinkamtibmas,
Bidan Desa, Tim PKK Desa, Kader Kesehatan, Kader Posyandu, tokoh masyarakat,
tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda dan seluruh masyarakat Desa Tenggela itu
sendiri.
Selain itu,
Program ini didukung oleh program-program lain seperti :
1.
Mengoptimalkan
Polmas, Linmas dan Pemuda sebagai Garda utama menjadi satgas aman desa.
2.
membangun
atau mengaktifkan kembali Siskamling dalam menjaga keamanan lingkungan,
terutama mengamankan wilayah dari berbagai aksi pencurian, aksi terorisme dan
penyebaran paham radikalisme.
3. peningkatan
upaya sadar hukum masyarakat dengan mengoptimalkan sosialisasi hukum di segala
bidang.
4.
Memproklamirkan
BUDAYA MALU sebagai budaya masyarakat Desa Tenggela.
5. Program NO
Narkoba, NO. Judi, NO Miras, NO Terorisme
dan menolak radikalisme dengan melibatkan seluruh komponen masyarakat yang
menjadi pelopor program tersebut.
6. program
penanganan masalah pelanggaran hukum yang terjadi dimasyarakat dengan
melibatkan Polmas sebagai komponen utama yang akan menyelesaikan masalah di
masyarakat agar setiap masalah yang timbul dapat di selesaikan dengan cara
musyawarah sehingga tak semua masalah yang terjadi di antara masyarakat
berakhir dengan proses hukum.
7.
meningkatkan
program bersih-bersih Kampung secara kontinyu dan terarah.
8.
program
buang sampah pada tempatnya, memisahkan sampah kering dan sampah basah
9.
program
menjadikan sampah menjadi barang komoditas dan bernilai ekomoni.
10.
program
membangun bank sampah.
11. Program
pemeriksaan kesehatan secara berkala dan kontinyu kepada masyarakat dengan cara
mengoptimalkan kinerja bidan desa beserta kader kesehatan dengan sistim terpadu
dan terarah yang di tinjau dari aspek pendataan bagi masyarakat yang sakit
hingga pada tingkatan pelayanan pengobatan secara berjenjang sehingga
masyarakat yang sakit dapat sembuh dari penyakitnya.
12. Peningkatan
program kesehatan bagi ibu hamil dan ibu nifas serta bayi lewat posyandu
mandiri sehingga tingkat kematian ibu
dan bayi bisa di tekan.
13.
Program
perlindungan kesehatan bagi penyandang Disabilitas.
14.
pemberian
asupan gizi yang baik bagi ibu hamil dan balita.
15.
program pembantuan
bagi warga masyarakat yang sakit namun belum tercover oleh bantuan.
16.
Menjadikan
Desa Tenggela sebagai daerah pendonor darah.
Dengan
adanya program ini, harapan dari Aipda Mukti yaitu tercipta suasana aman, asri
dan indah di desa tenggela, dimana setiap masyarakat pasti akan mendambakan
situasi seperti itu serta menjadikan desa tenggela akan terlihat indah dan
nyaman, bebas gangguan kamtibmas.
Penulis : D e s r y
Publis : (L_Humas)
0 komentar:
Posting Komentar