POLRES GORONTALO
SELAMAT DATANG DI TRIBRATA NEWS POLRES GORONTALO

Tulisan Bergantian

Senin, 15 Januari 2018

BHABINKAMTIBMAS DESA DIDINGGA HADIR DI TENGAH WARGA BINAANYA UNTUK MENYAMPAIKAN PESAN KAMTIBMAS


limbotoresgorontalo.blogspot.co.id, Limbto – Selaku Bhabinkamtibmas di Desa Didingga Bripda M Rizky Fathoni hadir di tengah warga binaanya yang sedang melakukan perbaikan pipa air bersih untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas (16/01) jam 12.30 wita. 

 Kegiatan sambang ini sering dilakukan agar Bhabinkamtibmas mengetahui situasi dan perkembangan di wilayah atau desa binaannya sehingga dapat segara bergerak cepat jika ada hal-hal yang tidak diingankan terjadi dan menjalin silaturahmi kepada warga binaanya serta mendengar keluh kesah warga binaanya.

Dalam kesempatan tersebut Bripda M Rizky Fathoni menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga binaannya yang sedang duduk berkumpul , agar saling menjaga kerukunan umat beragama dan bertetangga, saling menjaga ketertiban dan keamanan bersama di desa khususnya Desa Didingga serta menolak paham radikalisme intoleransi dan anti pancasila.

Selain itu, Bripda M Rizky Fathoni  juga menghimbau kepada warga masyarakat agar tetap waspada terhadap segala bentuk tindak kejahatan yang mungkin terjadi di lingkungan masing-masing di Desa DIdingga serta waspada juga faham radikalisme, isis, terorisme dan hah-hal lain yang dapat membahayakan persatuan dn kesatuan bangsa kita.

“Aktifkan kembali kegiatan poskamling guna mengantisipasi dan mencegah segala bentuk kejahatan yang mungkin terjadi di lingkungan desa khususnya Desa Didingga” ungkap Bripda M Rizky Fathoni.

Sebelum mengakhiri kegiatannya, Bhabinkamtibmas ini berpesan kepada warga binaannya jika terjadi sesuatu permasalahan didesa agar tidak mengambil tindakan main hakim sendiri melainkan langsung melaporkan kejadian atau permasalahan tersebut kepada pemerintah desa atau petugas bhabinkamtibmas untuk segera ditindak lanjuti serta bersama-sama untuk tidak menjaga kamtibmas di desa khususnya di Desa didingga.

Masyarakat pun berterima kasih serta menyambut baik apa yang telah di lakukan oleh Bhabinkamtibmas khususnya Bhabinkamtibmas Desa Didingga Kec. Biau Kab. Gorontalo Utara kepada masyarakat
.


Penulis    :     D e s r y


Publis       :     (L_Humas)

0 komentar:

Posting Komentar