POLRES GORONTALO
SELAMAT DATANG DI TRIBRATA NEWS POLRES GORONTALO

Tulisan Bergantian

Senin, 08 Januari 2018

SAMBANGI SALAH SATU WARGA YANG KURANG MAMPU, BHABIN LUWOO AKAN MELAPORKANNYA KEPADA PEMERINTAH DESA UNTUK MENDAPAT BANTUAN


limbotoresgorontalo.blogspot.co.id, Limboto – Salah satu bagian dari seorang Bhabinkamtibmas yang bertugas di suatu desa, yakni dengan melakukan Sambang ke warganya guna mendapatkan informasi baik tentang kamtibmas maupun permasalahan yang dialami oleh warga tersebut.

Hal ini pula dilakukan oleh Bhabinkamtibmas desa Luwoo Kec. Talaga Jaya Kab. Gorontalo Bripka Moh. Lahabu kepada salah satu warganya yang berada di Dusun IV Desa Luwoo pada senin (08/01) jam 11.00 wita.

Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas di sambut oleh Ibu Asna Anune yang hanya tinggal dengan anaknya yang masih duduk di bangku sekolah dasar (SD) dimana suami dari Ibu Asna tersebut telah meninggal setahun yang lalu dikarenakan sakit.

Disamping itu keseharian dari  Ibu Asna Anune hanya mengurus rumah, sedangkan untuk kebutuhan sehari-hari seperti makan hanya bergantung kiriman berupa uang dari anak sulungnya yang sudah menikah yang sekarang tinggal di Isimu kec. Tibawa, hal itupun belum mencukupi kebutuhan bersama anak sulungya selama beberapa hari kedepan.

selain itu rumah yang ditempati oleh Ibu Asna Anune adalah rumah yg sudah tidak layak huni, sebab disaat  hujan turun, airnya akan masuk sampai kedalam rumah.

Dengan melihat kondisi yang dialami oleh Ibu Asna Anune, Bripka Moh. Lahabu selaku Bhabinkamtibmas merasa iba dan hal tersebut akan dilaporkannya kepada pemerintah desa luwoo guna mendapatkan perhatian berupa bantuan khususnya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Bripka Lahabu juga berpesan kepada Ibu Asna Anune agar selalu menjaga kebersihan dan kerukunan dengan tetangga sehingga tercipta kekeluargaan yang harmonis, serta jika ada gangguan kamtibmas, segera menghubungi petugas bhabinkamtibmas untuk segera ditindak lanjuti.


Penulis    :     D e s r y

Publis       :     (L_Humas)

0 komentar:

Posting Komentar