limbotoresgorontalo.blogspot.co.id, Limboto – Brigadir
Rizal Matulu, SH, Bhabinkamtibmas Desa Hulawa Kec. Telaga Kab. Gorontalo
menghadiri kegiatan Posyandu di desa binaannya (15/01) jam 09.00 wita.
Kegiatan ini bertempat di
Puskemas Pembantu (Pustu) desa Hulawa yang dilaksanakan setiap bulan berjalan
oleh pihak Puskesmas Telaga Kab. Gorontalo.
Dalam kegiatan tersebut, Brigadir
Rizal turut membantu dengan menggendong salah satu bayi yang akan diimunisasi
oleh tim kesehatan dari puskesmas telaga.
Disamping itu, Brigadir Rizal
juga menghimbau kepada warganya khususnya ibu-ibu membawa bayi yang berada
ditempat tersebut agar selalu membawa anaknya utk diimunisasi & diberikan
suntikan campak, supaya anak-anaknya memiliki sistem kekebalan tubuh terhadap
penyakit polio.
Selain itu, Brigadir Rizal tidak
henti-hentinya mengajak kepada warganya untuk menjaga keamanan lingkungan
tempat tinggal, serta melaporkan baik kepada aparat desa maupun petugas
bhabinkamtibmas apabila ada hal-hal yang menonjol utamanya dalam hal kamtibmas.
“Pungkasnya.
Penulis : D e s r y
Publis : (L_Humas)
0 komentar:
Posting Komentar