limbotoresgorontalo.blogspot.co.id, Limboto – Polres
Gorontalo menggelar Latihan Pra Operasi (Lat pra ops) Mantap Praja 2018 dalam
rangka pengamanan pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Gorontalo Utara (pilkada)
serentak, Rabu (24/01) jam 08.00 wita.
Kegiatan Lat Pra Ops Mantap Praja
2018 di Polres Gorontalo dibuka oleh Kapolres Gorontalo AKBP Purwanto,SIK, MH
di damping oleh Wakapolres Kompol Roberto A. Uda, SIK, MH dan Kabag Ops Kompol Sugianto
Mukadji, SH, bertempat di Gedung bakti Polres Gorontalo.
Pembukaan Lat Pra Ops tersebut di
mulai dengan laporan perwira yang ditunujk dalam hal ini diwakili oleh Kapolsek
Boliyohuto Iptu K. F. Kasiuhe, kegiatan ini diikuti oleh 254 Personil terdiri
dari para Kasat, Kasie, Kapolsek jajaran Polres Gorontalo dan Brimob Polda
Gorontalo serta Personil Polres Gorontalo yang terlibat dalam kegiatan Lat Pra
Ops Mantap Praja 2018, yang berlangsung selama dua hari dari tanggal 24-25
Januari.
Hadir sebagai pemateri yaitu
Kabag Ops Kompol Sugianto, SH dengan materi Pengamanan Pemilukada Kab.
Gorontalo Utara yang meliputi pertahapan dan penggunaan kekuatan dalam tindakan
kepolisian.
Adapun Kasat Intel AKP Rolly
Pombaile, SE dengan materi Taktik dan teknik penyelidikan (undercover dan
survilen) dalam pengamanan tertutup, serta Deteksi Dini dalam setiap
perkembangan situasi dan kondisi.
Dan Kasat Reskrim AKP Rhemmi
Bheladona, SH, SIK materi yang di berikan Tindak Pidana Pemilukada dan
penanganannya, serta Mekanisme Penanganan pelanggaran Pemilukada.
Sedangkan Kasie Propam Ipda Fahmi
SJAM, SH, MM, MH dalam materinya menyampaikan Pengawasan melekat pada anggota
Polri khususnya personil yang terlibat dalam Ops Mantap Praja 2018.
Dalam sambutannya, Kapolres
Gorontalo AKBP Purwanto, SIK, MH mengatakan, kegiatan Lat Pra Ops ini
dilaksanakan dalam rangka pemilukada serentak 2018, yang bertujuan untuk
menyamakan persepsi seluruh personil Polres Gorontalo saat bertugas di lapangan,
sehingga bisa menentukan cara bertindak yang benar, sesuai dengan SOP sehingga
personil yang melaksanakan pengamanan bisa mengambil keputusan yang cepat dan
tepat.
Selain itu, Kapolres Gorontalo
juga menekankan netralitas Anggota Polri dalam pelaksanaan pemilihan Kepala
Daerah 2018, Personil Polres Gorontalo atau anggota Polri dilarang keras untuk
melibatkan diri dalam politik praktis, Polri bersikap netral. Dimana dengan
netralitas Polri merupakan harapan seluruh masyarakat khususnya Gorontalo Utara
untuk mengawal dan mengamankan seluruh pentahapan pilkada tanpa ada
permasalahan yang timbul.
Ditambahkan juga oleh Kapolres, bahwa
Pelatihan ini merupakan salah satu wujud kesiapan Polres Gorontalo dalam
pengamanan Pemilihan Kepala Daerahdi Kab. Gorontalo Utara, tujuannya tak lain
untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan Anggota Polri yang akan di
tugaskan dalam pengamanan seluruh rangkain kegiatan tahapan penyelenggaraan
pilkada serentak 2018.
Sebelum mengakhiri sambutannya
Kapolres Gorontalo mengucapkan terima kasih kepada anggota yang sudah hadir dalam
kegiatan Lat Pra Ops Mantap Praja 2018 serta menghimbau kepada para peserta Lat
Pra Operasi Mantap Praja 2018 agar serius mengikuti kegiatan tersebut dan dapat
menyerap ilmu yang diberikan oleh pembawa materi karena sangat berguna bagi
personil yang terlibat dalam Pam Pilkada.
“Anggota Polri harus mampu
melaksanakan tugas yang diemaban secara professional, proporsional, modern dan
terpecaya” pungkas Kapolres Gorontalo.
Penulis : D e s r y
Publis : (L_Humas)
0 komentar:
Posting Komentar