POLRES GORONTALO
SELAMAT DATANG DI TRIBRATA NEWS POLRES GORONTALO

Tulisan Bergantian

Jumat, 29 Desember 2017

POLSEK TELAGA BIRU REDAM AKSI PEMBLOKIRAN JALAN OLEH SEKELOMPOK WARGA DESA TIMUATO.


limbotoresgorontalo.blogspot.co.id, Limboto – Kepolisian Sektor Telaga Biru yang di pimpin IPTU M. Nurul Ainin bersama anggota  meredam aksi pemblokiran jalan Desa dengan memasang  portal dan spanduk  yang dilakukan oleh sekelompok warga Desa Timuato Kec. Telaga Biru Kab. Gorontalo (28/12).

Aksi pemblokiran ini merupakan bentuk kekesalan dari warga desa terhadap salah satu perusahaan bergerak dibidang cor beton yang tidak menghiraukan himbauan mereka tentang kendaraan perusahaan pengangkut material yang melebihi dari 5 ton melewati jalan desa itu.

Yang akibatnya jalan yang baru dibangun oleh pemerintah tersebut sudah berlubang dan mengalami kerusakan sekitar 50 meter.

Hal senada juga telah disampaikan oleh warga kepada pemerintah desa timuato untuk membuat suatu regulasi tentang kendaraan yang melewati jalan tersebut yang mengangkut material untuk tidak melebihi dari batas yang sudah ditentukan, Mengingat jalan itu merupakan satu-satuanya akses yang digunakan oleh warga timuato.

Aksi ini akan terus dilakukan, apabila dari pihak pemerintah desa dan perusahaan tidak mengindahkan apa yang menjadi harapan dari warga.

Kapolsek Telaga IPTU M. Nurul Ainin bersama Anggota menghimbau kepada masyarakat agar tidak melakukan tindakan anarkhis dan menyampaikan aspirasi sesuai dengan prosedur.

Selain itu, Kapolsek juga berjanji kepada warga untuk siap memediasi dan melakukan komunikasi baik dengan pemerintah desa Timuato dan Pihak Perusahaan untuk mencari solusi tentang permasalahan ini.


Penulis    :     D e s r y


Publis       :     (L_Humas)

0 komentar:

Posting Komentar