limbotoresgorontalo.blogspot.co.id, Limboto – Program
bersih kampung yang dicanangkan oleh Bhabinkamtibmas desa Tenggela AIPDA Mukti Tapulu
bersama aparat Desa Tenggela dan Tim Kesehatan disambut positif oleh warga desa
Tenggela Kec. Tilango Kab. Gorontalo, sabtu (30/12).
Sasaran pada kesempatan kali ini
pembersihan saluran drainase yang tersumbat sepanjang jalan di dusun IV Desa
Tenggela.
Selain AIPDA Mukti, yang
ikut dalam kegiatan ini yaitu seluruh aparat desa Tenggela yang dipimpin
oleh Kepala Desa Tenggela Bpk. Nasir Suleman, bidan Desa Tenggela Ibu Mada
Takumansang, Ketua BPD Arifin Rahmola, Kader Kesehatan Desa, serta segenap masyarakat
yg berada di dusun IV.
Dalam kegiatan itu juga dilakukan pemeriksaan kesehatan
penyakit tidak menular terhadap warga masyarakat dusun IV oleh tim kesehatan
dari Puskesmas Tilango dan Dinas Kesehatan Kab. Gorontalo yang dipimpin dr.Fika
Resty R. Adam.
Kegiatan tersebut mendapat respon positif dari warga
masyarakat desa Tenggela khususnya yang berada di Dusun IV dengan melihat
antusias warga mengikuti kegiatan ini baik dalam melakukan pemeriksaan
kesehatan maupun melakukan pembersihan selokan.
AIPDA MUKTI mengharapkan bahwa dengan berjalannya program
bersih kampung ini, bisa membawa dampak positif bagi warga itu sendiri serta
bisa menerapkan pola hidup sehat ditengah-tengah masyarakat, sehingga
masyarakat bisa terbebas dari berbagai macam penyakit. “Ungkapnya.
Penulis : D e s r y
Publish : (L_Humas)
0 komentar:
Posting Komentar