POLRES GORONTALO
SELAMAT DATANG DI TRIBRATA NEWS POLRES GORONTALO

Tulisan Bergantian

Rabu, 20 Desember 2017

UNJUK RASA MASSA GEMA PERAH DITIGA TITIK WILAYAH KAB. GORUT, MENDAPAT PENGAWALAN DARI PERSONIL POLRES GORONTALO.



limbotoresgorontalo.blogspot.co.id, Limboto – Unjuk rasa damai yang dilakukan oleh Gerakan Masyarakat Peduli Perubahan (GEMA PERAH) di tiga titik wilayah Kab. Gorontalo Utara yaitu Kantor Camat Atinggola, Kantor Bupati dan DPRD Kab. Gorontalo Utara mendapat pengawalan personil gabungan dari Polres Gorontalo (20/12).

Massa yang tergabung dalam Aksi Unjuk Rasa ini berasal dari tiga desa masing-masing Desa Tombulilato, Desa Buata dan Desa Posono Kec. Atinggola Kab. Gorontalo Utara dengan membawa aspirasi yakni menuntut janji dari Kepala Dinas Kominfo Kab. Gorontalo Utara tentang adanya pembangunan tower Telekomunikasi dan jaringan internet, sebab selama ini masyarakat yang berada di tiga desa tersebut belum menikmati yang namanya internet dan jaringan telekomunikasi.

Selain itu massa juga menuntut agar Kepala Dinas Kominfo untuk mundur dari Jabatannya sebab tidak bisa merealisasikan janjinya kepada warga yang berada di tiga desa tersebut.

Adapun tanggapan dari Pemda Kab. Gorontalo utara dalam hal ini diwakili Sekda Bpk. Ismail Patamani tentang aspirasi dari massa yakni akan memperhatikan dan memperjuangkan apa yang menjadi tuntutan dari massa pengunjuk rasa. Terkait pencopotan kadis Kominfo, Sekda mengatakan akan menjadi bahan pertimbangan dari Pemda Kab. Gorontalao utara.

Sedangkan tanggapan dari Anggota Dewan Kab. Gorontalo Utara akan siap membantu dan mendorong apa yang menjadi tuntutan dari massa aksi dengan mengundang pihak-pihak terkait untuk dimintai keterangan.

Kegiatan yang berjalan dari jam 08.00 wita dan berakhir jam 14.00 wita tersebut memang mendapat pengawalan dari personil Sabhara, Lantas, Intelkam Polres Gorontalo dan Gabungan Pers Polsek Atinggola dan Kwandang.

Sampai berakhirnya kegiatan, secara keseluruhan situasi berjalan aman dan lancar tanpa menemui hambatan suatu apapun.

Kapolres Gorontalo dalam hal ini diwakili Kabag Ops Polres Gorontalo Kompol Sugianto Mukadji, SH menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh personil yang mengawal kegiatan unjuk rasa di wilayah Kab. Gorontalo utara. “ucap Kabag Ops.

Disamping itu Kabag Ops juga mengatakan bahwa dengan adanya komunikasi dan koordinasi antar fungsi tiap personil yang berada dilapangan, sehingga secara keseluruhan kegiatan pengamanan tersebut berjalan aman, tertib dan lancar. “Pungkasnya.



Penulis       :     Desry


Publish       :     Lius

0 komentar:

Posting Komentar